Penyerahan Cendera Mata Oleh Ketua Panitia kepada DUBES RI
Acara
pembukaan, Selain dihadiri oleh Dubes RI dan staf Kbri Rabat, juga
dihadiri oleh Perwakilan Dari AMCI Maroko serta perwakilan dari
Perhimpunan Pelajar Malaysia, Thailand dan Bangladesh di Maroko. Mubes
berlangsung selama satu hari penuh dengan salah satu agenda utama
memilih Ketua dan Pengurus PPI Maroko periode 2013/2014.
Ketua Panitia MUBES Menyampaikan Sambutan |
Ketua PPI Maroko periode 2012/2013 Sdr. Habib Chairul Mustain, yang juga merupakan mahasiswa Indonesia Program S2 di Institut Darul Hadist Rabat, dalam sambutannya menyampaikn bahwa dengan penyelenggaraan Mubes Ke-16 ini berarti menandai kepengurusan PPI Maroko periode 2012/2013 telah genap berusia satu tahun. Dalam kaitan ini, disampaikan ucapan terima kasih atas dukungan seluruh Mahasiswa Indonesia Maroko dalam menyukseskan pogram dan kegiatan PPI Maroko pada periode 2012/2013.
Sementara
itu, Dubes RI untuk Kerajaan Maroko Tosari Widjaja dalam sambutannya
menyampaikan ucapan selamat kepada PPI Maroko yang telah
menyelenggarakan acara Mubes yang ke-16 kalinya, serta harapan agar
penyelenggaraan mubes berjalan lancar.
"Semoga
dengan usianya yang semakin bertambah, PPI Maroko akan semakin matang
dan dapat merumuskan berbagai agenda dan program untuk kemajuan
anggotanya dan pengembangan hubungan Indonesia-Maroko", ungkap Dubes RI.
Dubes
RI juga menekankan bahwa secara pribadi tujuan setiap mahasiswa
Indonesia di Maroko adalah untuk menempuh pendidikan, dan agar dapat
menyelesaikan studinya tepat pada waktunya. Namun demikian, dengan
keterlibatan dalam organisasi PPI diharapkan akan menjadi wadah
pembelajaran dan pengembangan diri diluar bangku kuliah.
Menutup
sambutannya, Dubes RI menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada PPI
Maroko atas partisipasi yang diberikan selama ini dalam mendukung
berbagai program dan kegiatan KBRI Rabat. (Sumber KBRI Rabat)
Para Panitia MUBES, DUBES RI, dan Home staf KBRI Rabat Maroko. |
Berita ini dimuat juga di berbagai situs:
www.liputan6.com, ppimaroko.org, kemlu.go.id.
0 komentar :
Posting Komentar